Assalamu Alaikum Wr. Wb.

Assalamu Alaikum Wr. Wb.
Bangkitlah Indonesia[ku]

Monday, May 21, 2007

Masika ICMI Diskusikan Pluralisme di Tribun

Makassar, Tribun

Majelis Sinergi Kalam (Masika) Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia Organisasi Wilayah Sulsel menggelar diskusi mengenai pluralisme dengan tema Manfaat dan Resiko Pluralisme.

Diskusi yang menghadirkan Dosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Andi Faisal Bakti itu digelar di kantor Tribun Timur, Sabtu (19/5).

Menurut Faisal, pluralisme isu menarik dibicarakan karena adanya pro dan kontra di dalamnya.

"Yang pro bilang memang manusia itu diciptakan berbeda-beda antara satu dengan yang lain. Lihat saja ciri fisik seperti sidik jari atau pun genetiknya, pasti berbeda," katanya.

Sedang yang menentang pluralisme mengatakan manusia pada prinsipnya sama, jangan mencari perbedaannya.

Pluralisme dalam diskusi lebih menyinggung perbedaan kadaerahan atau etnik. Jika pluralisme disetujui, maka perkembangan susu harus dibiarkan mencari dan memiliki peradaban.

"Dalam taraf yang lebih tinggi pluralisme dalam negara menoleransi pembentukan pemerintahan sendiri, karena adanya persamaan budaya, bahasa, dan tinggal pada wilayah yang sama," kata Faisal.(cr3/rex)

(Tribun Timur, 20 Mei 2007)

No comments: